Jumat, 28 Agustus 2015

Perencanaan Sound System Untuk Organ Tunggal

Beberapa waktu yang lalu saya kedatangan tamu seorang pemain musik,  dia datang meminta saran saya yang intinya ia ingin membangun sebuah usaha Organ tunggal satu paket dengan sound systemnya. Sebenarnya bukan kali ini saja saya di minta saran tetang usaha organ tunggal. Semoga dengan tulisan saya ini bisa membantu teman - teman yang juga ingin membangun usaha organ tunggal.

Untuk organ tunggal sendiri atau yang  biasa disebut dengan OT kunci utama ada di pemain musik dan vokalis. Oleh karena itu pilihlah keyboard atau organ dengan kualitas yang baik, dan untuk pemain musik dan vokalis sendiri harus memiliki referensi lagu dan memiliki semangat untuk mau belajar dan berlatih terus menerus. Baiklah karena disini saya mau berbagi tentang sound system maka yang saya kupas adalah tentang perencanaan tata susunan sound system yang baik.

Dalam organ tunggal standard, biasanya hanya terdiri dari pemain keyboard dan 2 sampai 4 orang  vokalis. Sedangkan dalam konsep organ tunggal plus (+) biasanya ada tambahan seperti pemain perkusi ( kendang, bisa kendang jaipong atau kendang dangdut, dll ). Maka sebelum menyusun kita harus sesuaikan dgn konsep yang akan kita pilih. Karena hal ini nantinya akan berpengaruh dengan pilihan mixer yg kita perlukan.

Contoh organ tunggal biasa :

Contoh organ tunggal plus ( + )


MIXER AUDIO
Untuk mixer sebaiknya pilihlah mixer berdasarkan kualitas terdahulu di bandingkan kuantitas. Karena disini mixer sangat berpengaruh pada kualitas pengolahan suara.
Pilihlah mixer dengan jumlah chanel yang di butuhkan. Misalnya untuk organ tunggal biasa, cukup hanya dengan 8 chanel, sedangkan untuk yang organ tunggal plus (+) bisa 12 sampai 16 chanel.

MONITOR AMPLIFIER
( atau yg biasa disebut dengan ampli keyboard ) Monitor amplifier ini sebenarnya sangat di butuhkan untuk pengaturan awal sesuai keinginan pemain keybord sebelum di direck ke mixer. Walaupun bisa output dari keyboard langsung direck ke mixer tetapi akan lebih baik bila ada monitor amplifier.

ACCESORIES
Untuk accesories bisa menggunakan accesories standar seperti equalizer, crossover ataupun LMS tergantung sistem seperti apa yang akan kita susun dan dengan daya output total berapa yang akan kita susun. Misalkan kita menggunakan sistem :

Mixer
Equalizer
Crossover 3 way ( hight, mid, low )
Power hi 500 watt
Power mid 800 watt
Power low 1200 watt
Speaker hi
Speaker mid
Speaker low

Saran : selalu utamakan kualitas dan belilah di dealer resmi, sehingga mutu dan garansi terjamin.

POWER AMPLIFIER
Begitu juga dengan power selalu utamakan kualitas dan belilah di dealer resmi, sehingga mutu dan garansi terjamin. Besaran daya power sendiri sebaiknya kita sesuaikan dengan sistem speaker yang akan kita susun. Misalnya kita akan menggunakan crossover aktif dengan sistem 3 way hight, mid, low dengan speaker 4 x 8"+ hight driver ( untuk hight ), 4 x 15" ( untuk mid )dan 4 x 18" ( untuk low ). Maka tentunya kita akan membutuhkan 3 buah power dengan daya berbeda untuk menyuplai sistem speaker tersebut.

SPEAKER
Untuk speaker sendiri sebaiknya pilihlah speaker yang memiliki kualiatas baik, fleksibel dalam penggunaan, efisiensi saat pengoperasian serta bentuk yang praktis sehingga lebih mudah ketika proses loading dan penyimpanan. Dan yang penting  pula adalah adanya speaker untuk moniton stage ( monitor panggung / vokal ).

MICROPHONE
Untuk microphone sendiri bisa menggunakan dynamic microphone ataupun wairlles. Sedangkan untuk microphone instrumen bisa menggunakan microphone khusus instrumen baik yang dynamic ataupun condesor.

KABEL
Untuk kabel selalu utamakan kualitas dari pada kuantitas.
Untuk kabel microphone pilihlah kabel khusus microphone yang berkualitas.  Begitu juga untuk kabel jack TRS output keyboard.
Untuk kabel speaker bisa menggunakan kabel khusus speaker dengan diameter 2 x 2,5mm. Bila sulit mendapatkan bisa menggunakan kabel listrik NYY dengan diameter 2 x 2,5mm.

Demikian sekilas ulasan / gambaran peralatan yang di butuhkan untuk sebuah usaha Organ Tunggal beserta paket sound systemnya. Semoga membantu sebagai acuan ataupun masukan bila ingin menyusun OT satu paket dengan sound system.
Salam Jedug.

Tidak ada komentar: